Pengertian dan Fungsi monitor pada Komputer.

 

Monitor Komputer, adalah salah satu unit penting yang harus ada pada komputer. Pada dasarnya, Monitor adalah perangkat output yang sangat penting dalam perangkat komputer. Karena jika monitor tidak ada, maka tugas/program tidak akan terlihat dan kita tidak bisa mengerjakan apapun.

Contohnya, jika kita ingin menulis surat pada microsoft word menggunakan keyboard, kita akan kebingungan, karena kita tidak tahu tulisan kita udah sampai mana. Belum lagi main game metal slug, apa yang akan kita lihat klo layar monitornya tidak ada? Bagaimana nasib tentaranya? Atau misal pengen latihan mengetik, bagaimana kita tahu hasil latihannya?


BACA JUGA:  Pengertian dan Fungsi RAM


Monitor adalah

Monitor adalah perangkat keras untuk menampilkan gambar yang diolah secara grafis oleh CPU, Central Processor Unit. Monitor merupakan salah satu hardware yang berfungsi untuk menampikan output video. Perangkat monitor merupakan satu-kesatuan dalam pemakaian sebuah komputer.

Yang ditampilkan pada monitor adalah hasil dari penghitungan data maupun informasi yang diinput oleh user. Pada awal munculnya teknologi komputer, bentuk monitor sama seperti televisi jadul, yaitu televisi tabung. Jadi masyaAllah beratnya, dan sangat memakan tempat, belum lagi resolusi yang tidak seberapa. Tapi seiring dengan berkembangnya teknologi, monitor-monitor yang beredar di pasaran tidak lagi gemuk, melainkan tipis dan diikuti dengan banyaknya jenis resolusi yang ditawarkan, bahkan ada yang mempunyai frekuensi frame rate sampai 240Hz.

Resolusi sendiri menjadi spesifikasi penting, karena menjadi acuan akan bagus dan tidaknya sebuah monitor. yaa, minimal Full HD lah.


BACA JUGA:  USB Type-C adalah


Monitor Berfungsi untuk

Seperti yang saia tulis di atas, fungsi monitor adalah sebagai output dari proses komputasi CPU. Komputasi yang keluar dari CPU adalah berupa data biner, lalu dengan media monitor akan diterjemahkan menjadi gambar/video yang bisa kita pahami. Kurang lebih seperti itulah cara kerja monitor.

Semua Monitor yang beredar dipasaran mempunyai jenis resolusi yang berbeda-beda, serta lebar inch yang berbeda-beda pula. Yang kalian perlu perhatikan adalah resolusi nya, dimana tidak semua momitor dengan lebar inch yang besar mempunyai resolusi yang besar pula. Untuk kegunaan di era sekarang, akan lebih bagus jika resolusi monitor kalian adalah Full HD (1080 x 1920 pixel).



Hebat, kalian sudah membaca sampai habis. Semoga informasi kali ini bermanfaat dan menambah beberapa byte di otak kalian. Sekian dari saia, terimakasih..

PARTNER 1  |  PARTNER 2


Post a Comment

0 Comments